Kain Rasfur

Perbedaan Pabrikan Kain Rasfur Di Indonesia

Rasfur cellindo putra itu beda sama rasfur kurnia sindo. Kss. Anugrah. Arya duta
Ini penjelasan nya…

Di industri garmen banyak sekali jenis kain yang tentunya bisa digunakan berbagai macam produk kerajinan. Mulai dari kain katun, sutera, hingga kain rasfur yang teksturnya berbulu.
Berbicara mengenai kain rasfur dengan tekstur berbulu yang menarik, kain rasfur sendiri merupakan kain yang digunakan khusus untuk pembuatan boneka, karpet, pouch, bantal print, hingga aksesoris lainnya. Memiliki tekstur berbulu serta kenyal biasanya kain rasfur memiliki ketebalan bulu mulai dari 5mm hingga 20mm. Sehingga semakin panjang ketebalan bulu, maka harganya pun semakin mahal.
Dalam pembuatan boneka, kain ini biasanya digunakan untuk boneka beruang. Tapi, sekarang dipakai juga dalam pembuatan karpet. Nah, bahan rasfur juga memiliki jenis lokal maupun impor, di mana untuk kualitas impor bahannya lebih halus dan padat, yang tentunya lebih mahal.

Selain memiliki tekstur yang sangat lembut, halus dan berbulu seperti handuk, rasfur juga memiliki serat bulu satu persatu. Tak hanya digunakan sebagai bahan pembuatan boneka, kain rasfur saat ini juga banyak digunakan dalam pembuatan karpet ataupun kasur karpet (surpet) karakter. Sehingga bisa menjadi prlengkap untuk mempercantik ruangan di rumah, seperti kamar maupun ruang tamu.
Saat ini, ada juga yang menggunakan bahan kain rasfur untuk membuat sajadah anak. Maka, tak heran jika harga boneka, sajadah anak, maupun karpet yang berbahan dasar kain rasfur dijual dengan harga yang cukup mahal dibandingkan dengan jenis kain yang lainnya.

Memiliki variasi warna yang cerah dan soft, kain rasfur ini juga banyak digunakan sebagai material dalam pembuatan jaket, vest, dan jenis pakaian lainnya. Namun tak hanya itu, kita juga bisa menambahkan aplikasi kain rasfur sebagai dekorasi rumah untuk mempercantik ruangan hingga dekorasi interior mobil.
Sebenarnya jenis dari kain dengan bahan rasfur tidak hanya berbulu panjang, namun juga ada yang bernbentuk keriting yang biasa disebut snail. Bahan ini termasuk jenis bahan rasfur, tapi bedanya jika rasfur tidak memiliki pola dan tekstur tertentu, bahan snail ini memiliki tekstur permukaan yang berbentuk keriting dan menyerupai keong (snail). Bahkan ada juga yang menyebut pola bunga mawar, tapi jenis ini jarang digunakan karena biasanya dikhususkan untuk pembuatan boneka Hello Kitty. Sehingga, tak heran ya jika rasfur bulu lebih populer dan banyak dicari karena bisa digunakan berbagai macam produksi.
Mengenal Perbedaan Kain Rasfur

Begitu banyak produksi kain rasfur di pasaran, sehingga seringkali kita bingung dalam memilih mana yang terbaik. Banyak yang menjual kain ini dengan kualitas yang berbeda-beda tentunya. Nah, jangan sampai kita salah dalam memilih ya.

Terdapat berbagai macam merk produksi kain rasfur, rasfur Cellindo Putra, Kurnia Sindo, Kss.nugrah, dan Aryaduta. Spek rasfur dari berbagai merk ini tentunya berbeda, merk yang memiliki keunggulan atau spek lebih tinggi yaitu merk Cellindo Putra dengan tebal bulu 15mm, lebar 180, gramasi 480, warna super brightness, dan yang terpenting dalam memilih dan membeli kain rasfur kualitas terjamin bulu rasfur yang tidak rontok. Kita pun bisa membelinya secara offline maupun online, sehingga mempermudah kita dalam mendapatkan bahan rasfur yang diinginkan.

Nah, jangan sampai kita salah dalam memilih ya. Meskipun banyak produksi yang bersaing dengan produk kita, jika memilih bahan dengan kualitas terbaik tentunya akan menjadi keunggulan tersendiri. Produk boleh sama, tapi kualitas tidak akan menyalahi kepuasan konsumen.

Cellindo Putra

Recent Posts

Kain Sherpa: Kenyamanan dan Kelembutan Terbaik untuk Jaket dan Selimut Anda

Mengenal Kain Sherpa: Inovasi dalam Kenyamanan dan Gaya Kain Sherpa telah lama dikenal sebagai bahan…

1 tahun ago

Standar Baju APD Reusable WHO

Saat ini kita sedang berada di masa pandemi, yang mana kita saling menjaga diri satu…

3 tahun ago

Jenis dan Tipe Busa Polyurethane Foam

Banyak berbagai jenis busa yang bisa kita gunakan untuk berbagai kelengkapan rumah tangga. Mungkin selama…

3 tahun ago

Tips Memilih Ranjang yang Tepat untuk Anak

Kasur merupakan bagian penting dalam sebuah rumah. Pemilihan kasur juga begitu sangat perlu diperhatikan untuk…

3 tahun ago

Harga Partai Besar Busa Angin Rollan

Banyak macam tipe busa rol di PT Cellindo Putra Jaya dan pasti nya beragam pula…

3 tahun ago

BUSA LEMBARAN BERGARANSI TERBAIK DI BANDUNG

PT CELLINDO PUTRA Mempunyai produk busa terbaik dan juga bergaransi di antaranya BUSA LEMBARAN GRESS…

3 tahun ago